Semiotics Festival Vol 1.0 2019 Resmi Dibuka

Facebook
Twitter
WhatsApp
Dr Irwanty Said SA M Pd selaku Wakil Dekan III Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Alauddin Makassar saat membuka kegiatan Semiotics Festival Vol 1.0 2019. Berlangsung di lapangan Fakultas Ushuluddin Filsafat dan Politik (FUFP) UIN Alauddin Makassar, Senin (16/12/2019).

Washilah – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Ilmu Komunikasi (IKom) Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) menggelar Semiotics Festival Vol 1.0 2019 yang telah resmi dibuka. Berlangsung di lapangan samping Fakultas Ushuluddin Filsafat dan Politik (FUFP) UIN Alauddin Makassar, Senin (16/12/2019).

Kegiatan ini dibuka oleh Dr Irwanty Said SA M Pd selaku Wakil Dekan III FDK dan hadir pula Dra Hasni Djamareng M Si selaku Ketua Jurusan IKom.

Dr Irwanty Said SA M Pd berharap besar dengan Semiotics Festival ini.

“Saya berharap dikegiatan selanjutnya ada pimpinan universitas dan pimpinan fakultas yang datang, kalau perlu semua pempinan fakultas hadir,” ungkapnya.

Ketua HMJ IKom, Muhammad Afdal Ikhsan menjelaskan rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan.

“Kegiatan Semiotics Festival ini merupakan kegiatan terakhir atau program kerja HMJ Ilmu Komunikasi periode 2019. Kemudian kegiatan ini akan dilaksanakan mulai hari ini dengan berbagai kegiatan yaitu Workshop dan Movie Screening by Prolog Academy, Live Podcast, Photobooth 360, IKom Menari, selanjutnya pada tanggal 17 akan dimeriahkan oleh Natinson, Homeless dan Fokus Band,” jelasnya.

Ketua panitia pelaksana, Dimas Ananda berharap kegiatan Semiotics Festival dapat berjalan lancar dan tidak ada hambatannya.

“Saya berharap kegiatan ini dapat berjalan lancar sesuai rundown dan semoga hari hari ini cuaca mendukung, semoga tidak hujan sampai acara berakhir,” harapnya.

Penulis: Pelita Nur & Mutmainnah S Sabrah (Magang)
Editor: Dwinta Novelia

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami