Oleh: Fitra Nur Suci
Keberhasilan adalah buah dari usaha
Tumbuh perlahan dari biji harapan
Disirami tekad, dikelola doa
Menghadapi badai tanpa keraguan
Bukan sekadar puncak yang terlihat
Tapi jejak langkah yang tak pernah berhenti
Peluh dan lelah yang tersirat
Menguatkan diri tiap hari
Keberhasilan adalah perjuangan dalam diam
Di balik tawa, ada tangis yang tertahan
Dalam ketenangan, ada ribuan malam
Bermandikan mimpi dan doa penuh harapan
Bukan tentang seberapa cepat tiba
Tapi tentang perjalanan yang bermakna
Setiap jatuh adalah tanda bangkit
Setiap ragu, diubah menjadi semangat yang mengalir kuat
Maka nikmati setiap pencapaian
Karena keberhasilan bukanlah tujuan
Ia adalah perjalanan panjang
Yang mengajarkan arti dari keikhlasan.
*Penulis merupakan Mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Alauddin Makassar