Dekan FDK : Kedekatan Emosional dengan Masyarakat Wujud Sukses KKN

Facebook
Twitter
WhatsApp
Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Dr Abd Rasyid Masri saat membawakan materi pada pembekalan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Angkatan 58. Berlangsung di Auditorium kampus II UIN Alauddin Makassar. Kamis (15/03/2018)
Washilah – Sebanyak 508 mahasiswa dari Gugus B Kuliah Kerja Nyata (KKN) angkatan 58 mengikuti materi pembekalan yang dibawakan oleh Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Dr Abd Rasyid Masri, di Auditorium Kampus II. Kamis (15/03/2017)
Program-program kerja dakwah di lokasi KKN adalah materi yang dibawakan oleh pria asal Ara Kabupaten Bulukumba itu. Diawali dengan penyampaian bagaimana kondisi lokasi KKN, kemudian pengalaman KKN yang pernah dialaminya dan mahasiswa-mahasiswa yang pernah ia kunjungi.
“Di lokasi nanti ada beberapa tipe yang akan dialami, disitulah pentingnya pembekalan KKN. Anak-anakku akan mendapati kondisi yang campur-campur, jadi diharapkan bisa mendalami sifat dan karakter masyarakat” tuturnya.
Salah seorang peserta pembekalan Syahrul Adhyaksa, yang juga mahasiswa FDK mengungkapkan hal senada dengan pernyataan Dekan FDK tersebut.
“Pak Rasyid sangat mengetahui bagaimana berhubungan baik dengan masyarakat, itu karena beliau berasal dari desa, secara tidak langsung, ia mengetahui karakteristik masyarakat desa,” ungkapnya.
Dr Abd Rasyid Masri juga menambahkan, kita harus punya kedekatan hubungan emosional dengan masyarakat, karena itu bisa jadi jembatan untuk menyukseskan program kerja yang dilaksanakan.
“Jadi nanti di lokasi KKN kita mesti berbaur dengan seluruh masyarakat mulai dari Pak Camat, Pak Desa, hingga anak-anak. Sehingga nantinya akan terbangun chemistry,” tutupnya.
Penulis : Faisal Mustafa
Editor : Desy Monoarfa

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami