Puisi “Sayap Pelindungku” Oleh Wiryanti

Facebook
Twitter
WhatsApp
Ilustrasi : alanmaulana.com

Bagai bunga bermekaran mewangi
Hiasi senyum yang indah ini
Hari ini kan terasa berseri
Mentari pun turut datang menghampir

Betapa bahagia karna tlah menemukannya
Sosok yang menawan hati setiap insan
Tlah tersentuh rasanya hati ini
Mendengar alunan merdu suara indahnya

Ingin ku selalu dekat bersamanya
Meniti perjalanan kehidupan di depan sana
Saling menggenggam tak terpisahkan
Bagai kupu kupu dan sayapnya
Ingin ku kau selalu ada
Jadi sayap pelindungku sepanjang masa

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami