Washilah – Komunitas Islamic Broadcasting and Communication Talent Development (I-brand) yang berada di bawah naungan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) UIN Alauddin Makassar membuka kelas online Public Speaking melalui grup whatsapp. Rabu (06/12/2017)
Kelas online yang digelar oleh Bidang Public Speaking ini bekerjasama dengan Jago Public Speaking (JPS) Makassar. Tak hanya mahasiswa UIN Alauddin Makassar, kelas dibuka bagi masyarakat umum yang berdomisili di Makassar.
Ada tiga pemateri yang menjadi pembicara pada kelas ini, yaitu (Master of Ceremony) MC Pengajian Fahmi Akbar, Presenter iNews TV Makassar Rhiifa Madjid dan Penyiar Radio MQFM Purwa Abdillah. Kelas ini dibuka mulai pukul 20.00 – 22.00 WITA setiap harinya untuk berdiskusi seputar Public Speaking.
Koordinator Bidang Public Speaking I-brand Anisa Rahma mengutarakan alasan diadakannya kelas ini, hal ini karena ilmu Public Speaking sangat dibutuhkan dalam segala lini kehidupan dan untuk memanfaatkan kecanggihan teknologi.
“Ilmu Public Speaking sangat dibutuhkan dalam segala lini kehidupan, dan untuk memanfaatkan kecanggihan teknologi alangkah baiknya untuk membuat grup Public Speaking agar dapat belajar di manapun kita berada,” pungkasnya.
Ia juga berharap dengan hadirnya grup tersebut dapat melahirkan Public Speaker yang andal.
“Saya berharap dengan hadirnya grup ini, dapat membuat seluruh kalangan yang ada di Makassar untuk bergabung dan melahirkan public speaker yang handal,” tutupnya.
Penulis: Devi Fitriani (Magang)
Editor: Erlangga Rokadi