Washilah – Generasi Baru Indonesia (GenBI) Komisariat UIN Alauddin Makassar melaksanakan kegiatan GenBI Peduli Anak di Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Kacci-Kacci, Kec. Bontonompo, Kab. Gowa pada Kamis, (8/9/2022).
Kegiatan ini mengusung tema “Edukasi Sehat Sebagai Wujud Peduli Kesehatan Sejak Dini” yang menyajikan dua materi dan dilanjutkan dengan pemberian obat cacing kepada anak-anak di Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah.
Muh Hatta Dg Nai, selaku kepala desa berharap kegiatan-kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan di desa mereka.
“Kegiatan seperti ini baru pertama kali. Saya berharap akan terus ada karena memberikan dampak positif bagi masyarakat dan anak-anak,” harapnya.
Sementara itu, Ketua Umum GenBI komisariat UIN, Eka Puspita Sari menuturkan bahwa kegiatan GenBI peduli adalah program kerja perdana. Setelahnya, akan ada program-program lain yang sudah direncanakan.
“Program kerja ini merupakan program kerja perdana oleh deputi kesehatan dan tentunya akan disusul dengan program kerja lain,” tuturnya.
Penulis : Nurwahdania (Magang)
Editor : Jushuatul Amriadi