Dekan FEBI Lantik Pengurus LK Periode 2017

Facebook
Twitter
WhatsApp
Suasana pembacaan sumpah pengurus Lembaga Kemahasiswa (LK) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) di Ruang 102 FEBI. Jum'at (13/01/2017)

washilah–Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Alauddin Makassar menggelar acara pelantikan pengurus Lembaga Kemahasiswaan (LK) secara serentak di Ruang 102 FEBI. Jum’at (13/01/2016)

Pengurus LK yang terdiri dari Dewan Mahasiswa ( Dema) Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Ilmu Ekonomi, HMJ Akuntansi, HMJ Manajemen, HMJ Ekonomi Islam, dan HMJ Perbankan Syariah dilantik langsung oleh Dekan FEBI Prof Ambo Asse.

Prof Ambo Asse mengatakan, pengurus LK adalah orang pilihan sehingga menjadi tokoh bagi mahasiswa.

“Saya ucapkan selamat, semoga ananda sekalian bisa menjadi motivator dalam menciptakan kegiatan yang berbasis akademik, Islam, dan ekonomi,” ujarnya.

Ia juga berharap agar prestasi akademik pengurus LK dapat meningkat, maju dan terus berkembang.

Selain itu ia juga berpesan, agar semua pengurus LK dan birokrat mampu menjalin komunikasi yang baik sehingga dapat saling bersinergi.

“Pelihara hubungan dengan baik, komunikasi yang baik, kita taati aturan-aturan supaya tidak ada masalah,” tuturnya.

Penulis : Nur Isna

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami