Washilah–Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Taekwondo UIN Alauddin, baru saja meraih lima medali emas di Indonesian Yout and Festival (IYOS), Jakarta Timur. Ahad (18/12/2016)
IYOS, merupakan kejuaraan yang memepertandingkan delapan cabang olahraga termasuk di dalamnya Taekwondo. Kejuaraan ini digelar Pusat Pemberdayaan Pemuda dan Olahraga Nasional (PP PON) Kempora.
Mengutus lima atlet profesional, membuat UKM ini berhasil membawa nama baik lembaga dan juga universitas.
Mereka adalah Fitria Hasan, Ario Adrianto, Syahril Zakaria, Muhammad Nasri, dan Erwin, yang masing-masing meraih medali emas pada kelas Kyourugi/Fighter.
Kendati kemenangan telah dicapai, diakui Ketua sekaligus atlit UKM Taekwondo Fitria Hasan, jika pihaknya sempat khawatir pada poin yang diperoleh.
“Kami di sini juga sempat khawatir saat poinnya berkejaran, tapi dengan keyakinan kuat dan doa dari teman-teman, Alhamdulillah usaha tidak menghianati hasil,” ucap mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Arab ini.
Rencananya, para atlet yang ditemani manager sekaligus pelatih, Erlangga Abidin Wahid SE akan bertolak dari Jakarta pada Rabu malam, 21 Desember mendatang.
Penulis: Selfiana
Editor: Fadhilah Azis