Telindas Mobil, Mahasiswa FSH UIN Meninggal di Tempat

Facebook
Twitter
WhatsApp
Muhammad Haris
Muhammad Haris
Muhammad Haris

Washilah–Fakultas Syari’ah dan Hukum (FSH) UIN Alauddin Makassar kembali berduka. Muhammad Haris , mahasiswa Jurusan Ilmu Hukum (IH) angkatan 2015 pagi tadi meninggal karena kecelakaan tepat pukul 09.45 di depan SPBU Samata, Gowa. Kamis (02/05/2016)

Kejadian tersebut terjadi ketika Haris hendak pulang dari kampus yang kemudian bertabrakan dengan sebuah mobil. Kepalanya lalu terlindas hingga tewas di tempat.

Diketahui, pria asal Bima ini juga merupakan kader Ikatan Penggiat Peradilan Semu (IPPS) dan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) komisariat Syariah dan Hukum.

“Setiap kali saya berpapasan di jalan pasti disenyumi, anaknya ramah,” ujar Yuli Erviana salah satu kader IPPS

Salah seorang senior HMI sekaligus senior IH Rian Hidayat mengatakan, bahwa sebulan yang lalu Almarhum sempat memintanya untuk dibimbing.

“Dia sosok yang menghargai sesamanya apatah lagi kepada seniornya di Ilmu Hukum dan saya masih ingat sebulan yang lalu dia meminta saya untuk membimbingnya,” ungkapnya.

Lanjut, Rian Hidayat mengatakan bahwa Haris baru saja menyelesaikan basic training Latihan Kader (LK) I nya di HMI, dengan harapan dapat berproses di organisasi ini.

“Ini lah permintaan terakhir adik Haris kemarin yang sangat ingin bergabung di HMI,” jelasnya.

Penulis: Nur Isna
Editor: Fadhilah Azis

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami