Seminar Proker Mahasiswa KKN Kelurahan Macorawalie, Ajak Masyarakat Kolaborasi Wujudkan Lingkungan Bebas Sampah

Facebook
Twitter
WhatsApp
Seminar Proker Mahasiswa KKN angkatan 74 UIN Alauddin Makassar di Aula Kantor Kelurahan Macorawalie, Kecamatan Panca Rijang, Kabupaten Sidrap, Rabu (24/1/2024) | Foto: Istimewa.

Washilah – Seminar Program Kerja (Proker) Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) UIN Alauddin Makassar angkatan 74 Kelurahan Macorawalie kolaborasi dengan masyarakat setempat dalam menjaga lingkungan sekitar. Berlangsung di Aula Kantor Kelurahan Macorawalie, Kecamatan Panca Rijang, Kabupaten Sidrap, Rabu (24/1/2024).

Seminar ini dihadiri perwakilan Camat Panca Rijang, Nasrul L, Lurah Macorawalie, Andi Muhsin, tokoh agama, H Muhammad Nasir, dan masyarakat Macorawalie.

Dalam sambutannya, Andi Muhsin menyampaikan agar program yang dijalankan peserta KKN UIN Alauddin bisa menjadi penanda dan dapat dikenang oleh masyarakat sekitar.

“Alangkah bagusnya ada program kerja yang dijalankan adek-adek Mahasiswa KKN bisa menjadi cendera mata sebagai kenangan bagi masyarakat pada nantinya,” jelasnya.

Di samping itu Koordinator Kelurahan, Rahman Jaya dalam sambutannya berharap agar warga Macorawalie bisa ikut berpartisipasi di setiap agenda yang dilaksanakan oleh peserta KKN.

“Kami berharap kepada seluruh warga Kelurahan Macorawalie bisa ikut ambil andil dalam setiap kegiatan kami, apalagi dalam program kami akan melakukan kegiatan bakti sosial, seperti halnya Jumat bersih dan Minggu bersih,” katanya.

Penulis: Amalia Waliffah (magang)
Editor: Nabila Rayhan

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami