KKN Angkatan 62 UIN Alauddin Desa Balassuka Siap Kolaborasi dengan Masyarakat

Facebook
Twitter
WhatsApp
Seminar program kerja Mahasiswa KKN UIN Alauddin Makassar laksanakan bertempat di Kantor Desa Balassuka, Kecamatan Tombolopao, Kabupaten Gowa, Senin (9/3/2020).

Washilah – Setelah melakukan observasi sejak pekan lalu, Mahasiswa KKN Angkatan 62 UIN Alauddin Makassar melaksanakan seminar program kerja di Kantor Desa Balassuka, Kecamatan Tombolopao, Kabupaten Gowa, Senin (9/3/2020).

Program kerja yang dipaparkan dalam seminar ini diantaranya, festival anak soleh, seminar penanggulangan bencana longsor, seminar penyakit menular dan pembuatan papan informasi jalan.

Koordinator Desa, Abdillah menyatakan siap berkolaborasi baik pikiran dan waktu selama berada di desa Balassuka.

“kami berharap agar masyarakat desa Balassuka bisa bersinergi dalam hal melaksanakan dan menyukseskan program kerja,” tutur Abdi.

Pemerintah desa Balassuka Abd Malik dalam sambutanya menyampaikan tentang kondisi sosial masyarakat dan kondisi geografis di Balassuka.

“Semoga dengan hadirnya mahasiswa ini, Balassuka bisa lebih maju lagi dalam hal pembangunan sumber daya manusia,” harapnya.

Sementara, Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Balassuka, Suwarno berpesan kepada Mahasiswa KKN agar mampu berkolaborasi, menyesuaikan, dan menghargai adat istiadat masyarakat Balassuka

Citizen Report : Ikhwan

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami