MPL Kenalkan Eco Bricks di UIN Alauddin

Facebook
Twitter
WhatsApp
Ketua Mahasiswa Peduli Lingkungan (MPL) Taufik Hidayat (baju biru) mensosialisasikan Eco Bricks kepada pengunjung dalam Pameran Perpustakaan di Gedung Perpustakaan Syech Yusuf. Jumat (15/12/2017)

Washilah – Komunitas Mahasiswa Peduli Lingkungan (MPL) dalam Pameran Perpustakaan UIN Alauddin Makassar 2017, memperkenalkan terobosan baru bernama Eco Bricks sebagai tempat sampah berjalan. Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari di Perpustakaan Syech Yusuf. Jumat (15/12/2017)

Eco Bricks adalah bata yang ramah lingkungan, dibuat dengan cara memasukkan sampah plastik kedalam botol bekas hingga padat. Botol bekas yang padat ini kemudian dapat dimanfaatkan sebagai pengganti bata ataupun perabot sederhana seperti kursi.

Penerapan Eco Bricks baru berjalan sebulan, namun Ketua MPL Taufik Hidayat optimis ini dapat menjadi solusi penanganan sampah kampus jika setiap mahasiswa menerapkannya sebagai tempat sampah berjalan.

“Satu mahasiswa, satu Eco Bricks. Jika semua sadar, UIN akan menjadi lebih bersih dan sehat,” pintanya.

Taufik menambahkan, ada lima penerapan yang menjadi target MPL dalam meminimalisir sampah di UIN Alauddin Makassar, yaitu; Bank Sampah, Biopori, pembuatan kompos, dan kebun mini.

“Kami sementara mengupayakan agar kelima-limanya berjalan baik dan dapat bermanfaat untuk UIN,” ujarnya.

MPL sendiri mulai di bentuk bulan April lalu dan telah mendapat respon positif dari pihak pimpinan.

Penulis: Suhairah Amaliyah (Magang)
Editor: Erlangga Rokadi

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami