Washilah – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Keperawatan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) UIN Alauddin Makassar telah melaksanakan kelas online dengan tema “Time Line” melalui aplikasi Zoom, Minggu (01/11/2020).
Kegiatan kelas online tersebut menghadirkan dua narasumber yakni, Muh Syahrul Ramli dan Nurul Hasanah, dimana pada kelas online ini diikuti oleh Mahasiswa Keperawatan angkatan 2020.
Sekretaris Umum (Sekum) HMJ Keperawatan Muslimin Mukhlis mengatakan kegiatan ini sudah berlangsung selama tiga pekan dan dilaksanakannya kelas online ini untuk mengurangi kejenuhan, dalam menjalani perkuliahan daring dan membangun budaya diskusi sejak dini dalam lingkup mahasiswa keperawatan angkatan 2020.
“Kegiatan ini akan berlangsung setiap pekan sampai berakhirnya pandemi dan sudah berlangsung selama tiga pekan, dasar kegiatan ini diadakan karena melihat keadaan dan kondisi saat ini dengan kegiatan serba online, untuk mengurangi kejenuhan kuliah online dengan materi mata kuliah yang serba padat, selain dari itu untuk membangun budaya diskusi sejak dini dan bisa mengenal lebih jauh keperawatan UIN Alauddin Makassar,” ucapnya.
Lanjutnya, ia menjelaskan alasan diangkatnya tema dari kelas online tersebut untuk memperkenalkan dan menceritakan sejarah, budaya dan tradisi yang ada di HMJ keperawatan serta pergerakan mahasiswa untuk mengetahui jati diri sebagai mahasiswa keperawatan.
“Time line merupakan tema yang diangkat dalam kegiatan ini dengan maksud untuk memperkenalkan dan menceritakan rentetan sejarah, budaya dan tradisi yang ada di HMJ keperawatan dengan berbagai pergerakan yang ada sehingga dapat mengetahui jati diri sebagai Mahasiswa Keperawatan UIN Alauddin Makassar,” tutupnya.
Salah satu peserta kelas online, Aulia Ismail mengatakan bahwa setelah mengikuti kegiatan tersebut, ia memiliki gambaran bagaimana manajemen waktu antara akademik dan organisasi sekaligus silaturahmi dengan para seniornya.
“Menurut saya kegiatan ini memberikan saya gambaran tentang bagaimana seharusnya mahasiswa dalam menyeimbangkan kegiatan akademik dan organisasi, juga bagaimana mahasiswa dalam memanajemen waktu dengan baik. Serta menjadikan mahasiswa baru menjadi lebih dekat dan kenal dengan senior. Kesan saya, diskusi ini santai tapi tetap fokus pada poin pentingnya yang sangat bermanfaat bagi kami mahasiswa baru,” ungkapnya.
Penulis: Hafifa Yahya (Magang)
Editor: Rahamnia