Washilah – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Angkatan 72 UIN Alauddin Makassar Desa Bontolebang, Kecamatan Kelera, Kabupaten Jeneponto, Salurkan bantuan pengadaan Iqra di Masjid Nurul Amin bagi Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Bontolebang, Rabu (13/9/2023).
Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja mahasiswa KKN yang berkolaborasi dengan pemerintah Desa Bontolebang.
Koordinator Desa (Kordes), Sainullah, menjelaskan bahwa kegiatan pengadaan bantuan Iqra di TPQ Bontolebang merupakan upaya mempersiapkan santri agar menjadi generasi Qur’ani dan menjadikan agama sebagai pegangan hidup.
“Untuk mempersiapkan santri dan santriwati menjadi generasi Qur’ani atau menjadikan Al- Qur’an sebagai pedoman hidupnya,” ujarnya.
Selain itu, Sainullah juga menambahkan bahwa dengan bantuan ini dapat meningkatkan pemahaman dan semangat belajar santri terhadap nilai-nilai Islam
“Semangat belajar yang tinggi, meningkatkan bacaan dan pemahaman terhadap Al-Qur’an,” harapnya.
Sementara itu, Nur Zakina, Pengajar TPQ Bontolebang, mengatakan melalui bantuan pengadaan Iqra, ia sangat bersyukur karena Iqra yang dipakai santri sebelumnya sudah usang.
“Alhamdulillah sangat bersyukur dengan adanya bantuan Iqra karena anak-anak di sini banyak ke masjid mengaji,” ujarnya.
Penulis : Aa Min Abduh (Magang)
Editor: Nabila Rayhan