Mahasiswa Jurusan Teknik Arsitektur Juara I Tembak Reaksi Airsoft

Facebook
Twitter
WhatsApp
Nur Iksan, mahasiswa jurusan Teknik Arsitektur saat menerima hadiah di peringatan ulang tahun ke-94 PDAM Kota Makassar.

Washilah – Mahasiswa Jurusan Teknik Arsitektur Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Alauddin Makassar menorehkan prestasi di bidang menembak.  Capaian itu diraih oleh Nur Iksan untuk kategori Tembak Reaksi Airsoft pada peringatan ulang tahun ke-94 Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar. Iksan diketahui tergabung dalam Alauddin Shooting and Hunting Club (ASHIC). Selasa (14/08/2018)

“Saya sangat bersyukur atas capaian demi capaian yang diperoleh. Semoga kedepannya dengan latihan yang keras teman-teman saya bisa meraih yang lebih dari hari ini. Saya percaya, saat sesuatu yang kita lakukan dengan semangat, prestasi pasti bisa diraih,” tegasnya.

Ikut kejuaraan bukan kali pertama bagi Iksan. Sebelumnya, ia telah mengikuti kejuaraan menembak Reaksi Djarum Super Mini Tourney 2018, dan berhasil membawa empat medali pada Januari 2018 lalu. Selain itu, mereka yang tergabung dalam ASHIC juga beberapa kali menjadi juara pada Pekan Olahraga Daerah. Ia menambahkan, selain kerabat dan orang terdekat, dukungan dari pihak kampus juga penting, terlebih saat mereka memperoleh prestasi.

“Kita butuh dukungan lebih sebenarnya dari pihak kampus, kalau tidak bisa dana, minimal fasilitas latihan. Semua untuk hasil yang maksimal. Bagi saya, prestasi itu bonus,” tutupnya.

Citizen Report :  Muhammad Akbar

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami