BEM Pertama Untuk Fakultas Baru

Facebook
Twitter
WhatsApp
Laporan | Andriani/Mag
Washilah Online–Tidak lama lagi akan terbentuk Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas (BEM-F) dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) pertama yang akan ditentukan pada Kamis, 16 Januari mendatang. Ini akan mengawali sejarah setelah berpisahnya FEBI dari Fakultas Syariah dan Hukum (FSH). 
Akramunnas Si MM sebagai panelis kedua yang ditemui setelah debat kandidat BEM-F FEBI, berharap BEM-F FEBI bisa menjadi wadah kreatifitas mahasiswa dan memfasilitasi mahasiswa dengan memikirkan perguruan tinggi kedepannya.
Drs Saharuddin Msi sebagai panelis pertama yang juga ditemui setelah debat kandidat BEM-F FEBI bersyukur  karena visi-misi yang dipaparkan oleh para Kandidat berorientasi dalam memajukan FEBI dan kematangan berada pada orang yang berpengalaman. 
Mahasiswi jurusan Akuntansi, Andi Nurul Izmi Amalia mengatakan juga berharap Kandidat yang nantinya terpilih nantinya akan merangkul semua jurusan dan dapat bekerja secara kolektif.

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami