Washilah – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Pendidikan Fisika Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar melaksanakan Fisika In Harmonia, yang berlangsung selama tiga hari terhitung tanggal 23 hingga 25 Oktober, secara daring melalui via zoom.
Kegiatan ini bertajuk “Mengikat Tali Keharmonisan Demi Terbentuknya Mahasiswa Yang Berkarakter, Bermoral dan Berintelektual”. Fisika In Harmonia merupakan salah satu kegiatan perkaderan jurusan Pendidikan Fisika yang dilaksanakan setiap tahunnya, akan tetapi kali ini berbeda dengan kegiatan sebelumnya.
Ketua HMJ Pendidikan Fisika Nurul Mukarramah, mengatakan kegiatan Fisika In Harmonia ini sudah dilaksanakan sejak periode HMJ pertama.
“Kegiatan Fisika In Harmonia ini adalah kegiatan meningkatkan ikatan antara angkatan baru dengan angkatan lama. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan agar membentuk karakter dan etika mahasiswa angkatan baru Pendidikan Fisika,” ujarnya.
Ketua Panitia, Arman Andika mengatakan kegiatan ini sudah menjadi tradisi bagi mahasiswa baru jurusan Pendidikan Fisika setiap tahunnya.
“Kegiatan ini adalah tradisi setiap tahunnya dimana tujuan dari kegiatan ini untuk membangun warga Pendidikan Fisika dalam keharmonisan,” ujarnya saat menyampaikan sambutan.
Penulis: Kardiman Aksah (Magang)
Editor: Rahma Indah