Wujudkan Kampus Asri, UIN Alauddin Makassar Gelar Seminar Virtual

Facebook
Twitter
WhatsApp

Washilah – UIN Alauddin Makassar menggelar Seminar Virtual dan Pembagian Masker dengan tema “Sinergitas Peran Lembaga Kemahasiswaan Untuk Mewujudkan Kampus Asri”, Selasa (11/08/2020).

Seminar ini dilaksanakan secara online melalui aplikasi Zoom. Menghadirkan Rektor UIN Alauddin Makassar Hamdan Juhannis sebagai keynote speaker, Ketua Umum Dema-U 2019 Junaedi sebagai Narasumber, Sekjend Dema-U 2020 Andi Massakkili sebagai moderator, dan empat orang sebagai penanggap dari Dema Fakultas sejajaran.

Ketua Umum Dema-U 2019, Junaedi mengungkapkan untuk mewujudkan kampus asri, lembaga-lembaga kemahasiswaan sangat berperan penting di dalamnya.

“Saya pikir Lembaga Kemahasiswaan itu punya peran penting untuk mewujudkan kampus Asri, dan ketika itu terealisasi maka bisa juga menjadi sumber donasi untk teman-teman mahasiswa yang kurang mampu untuk bayar UKT (donasi),” ujarnya.

Ia menambahkan, untuk dapat menghasilkan rupiah, hal ini perlu pengelolaan sampah plastik atau sampah yang masih bisa didaur ulang.

“Cukup kerjasama dengan personil Duta Kampus Asri dan mengolah sampah plastik dan sampah yg bisa didaur ulang menjadi pupuk kompos, hingga bisa menggasilkan rupiah,” jelasnya.

Senada dengan itu, Moderator dalam seminar ini Andi Massakkili mengatakan terwujudnya Kampus Asri tidak lepas dari Lembaga Kemahasiswaan itu sendiri.

“Untuk terwujudnya Kampus Asri, tidak lepas dari peranan Lembaga Kemahasiswaan itu sendiri. Oleh karena itu, duta kampus yang beranggotakan 20 orang itu dapat berjalan sesuai peran dan fungsinya dalam mewujudkan kampus asri dengan sokongan dari Lembaga Kemahasiswaan,” ujarnya.

Menurut Andi Massakkili, Lembaga Kemahasiswaan punya peran penting di dalamnya.

“Kampus asri itu bukan hanya dari kampus yang ramah lingkungan atau pepohonan yang rindang, akan tetapi tatakelola lingkungan di tiap fakultas yang harus dibenahi. Oleh karena itu pentingnya lembaga kemahasiswaan untuk mendukung program tersebut agar dapat terealisasikan,” ungkapnya.

Penulis: Lismardiana Reski

Editor : Rahma Indah

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami