Kunjungan LPM Red Line IAIN Parepare, Perkuat Silaturahmi dengan UKM LIMA Washilah

Facebook
Twitter
WhatsApp
Foto bersama para anggota UKM LIMA Washilah dan LPM Red Line setelah kunjungan, di Sekretariat UKM LIMA Washilah, Jum'at (17/05/2024). | Foto: Washilah - Risnawati Suardi

Washilah – Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Red Line Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare lakukan kunjungan media ke Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Lembaga Informasi Mahasiswa Alauddin (LIMA) Washilah UIN Alauddin Makassar, Jumat (17/5/2024).

Tak hanya ke Washilah, LPM Red Line juga lakukan kunjungan ke kantor Fajar dan LPM Catatan Kaki Universitas Hasanuddin.

Pimpinan Redaksi LPM Red Line, Satriadi mengungkapkan alasan memilih kunjungan ke UKM LIMA Washilah karena menjadi salah satu LPM yang masih eksis.

“Akun media sosial dan website Washilah termasuk aktif, sehingga mempermudah masyarakat untuk mengakses informasi,” Ungkapnya.

Lebih lanjut, ia mengaku bahwa UKM LIMA Washilah memberikan sambutan yang hangat dan memberikan banyak penjelasan mengenai pengelolaan media.

“Semoga teman-teman Washilah sukses dan silaturahmi tetap berjalan,” harapnya.

Sementara itu, Pimpinan Umum UKM LIMA Washilah, Rahmat Rizki menuturkan bahwa kunjungan LPM Red Line menjadi kunjungan paling meriah dan teramai sepanjang perwakilan. Ia pun berharap kunjungan ini bisa mempererat silaturahmi.

“Semoga semakin maju dan akan menjadi mitra keakraban bagi IAIN Parepare,” tuturnya.

 

Penulis: Risnawati Suardi (Magang)
Editor: Sriwahyuni

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami