PPM LP2M UIN Alauddin Kembali Buka Pendaftaran KKN Angkatan 74 

Facebook
Twitter
WhatsApp
Ilustrasi : Mahasiswa KKN UIN Alauddin Makassar

Washilah – Pusat Pengabdian Masyarakat (PPM) Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) UIN Alauddin Makassar membuka pendaftaran peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Angkatan ke-74.

Dalam pengumuman tertulis, Kepala Pusat PPM UIN Alauddin, Dr Prof Muhammad Saleh Ridwan menyampaikan pendaftaran dibuka mulai tanggal 4 Desember hingga 18 Desember 2023 secara daring.

“Proses pendaftaran dibuka secara online melalui website http://kkn.uin-alauddin.ac.id,” tulisnya.

Ia juga menyebut beberapa persyaratan yang harus dipenuhi untuk mendaftarkan diri sebagai peserta KKN.

“Peserta KKN Angkatan ke-74 Tahun 2024 adalah mahasiswa UIN Alauddin yang telah menyelesaikan/lulus mata kuliah minimal 110 sks. Peserta KKN adalah mahasiswa aktif dan tidak cuti pada semester Ganjil 2024,” jelasnya dalam pengumuman tertulis tersebut.

Lebih lanjut, mahasiswa yang ingin mendaftarkan diri harus menyiapkan kelengkapan berkas berupa surat kelakuan baik dari pimpinan fakultas, surat pernyataan kesiapan KKN, dan pas foto dengan latar belakang berwarna merah.

Penulis: Hardiyanti (Magang)
Editor: Nabila Rayhan

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami