Mahasiswa KKN Angkatan 71 Laksanakan Seminar Penguatan Sektor Ekonomi

Facebook
Twitter
WhatsApp
Camat Duampanua Andi Ikbal, memberi sambutan sekaligus membuka acara seminar dan Opening Ceremony Pekan Raya Duampanua di Kantor Camat Duampanua, Senin (27/02/2023). | Foto : Istimewa.

Washilah – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) angkatan 71 UIN Alauddin Makassar, Kecamatan Duampanua, Kabupaten Pinrang laksanakan seminar sebagai rangkaian opening ceremony Pekan Raya Duampanua di Kantor Camat Duampanua, Senin (27/02/2023).

Seminar ini bertajuk “Perguruan Tinggi Mengabdi, Berkarya, dan Berinovasi dalam penguatan Ekonomi, Sosial, dan Spiritual Masyarakat di Era Transisi Melalui Pemberdayaan Berkelanjutan”. 

Kegiatan ini dihadiri oleh tiga narasumber yaitu Dekan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK), Dr Syatirah Jalaluddin, Kepala Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kab Pinrang, Drs Moh Zainal hafid, Ketua Umum Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kab Pinrang, Haeruddin.

Haeruddin mengatakan bahwa salah satu yang hilang dari pemuda Indonesia hari ini yakni kehilangan karakternya.

“Maka yang perlu disadari oleh pemuda hari ini untuk mengubah pola pikirnya,” katanya. 

Koordinator Kecamatan (Korcam), Ilham Iriansyah, mengatakan tujuan diadakannya kegiatan ini untuk penguatan daya tahan sektor-sektor ekonomi di kawasan perdesaan.

“Untuk melakukan upaya-upaya yang sejalan upaya mendorong ketahanan sosial, ekonomi, dan spiritual masyarakat di Desa atau Kelurahan khususnya di Kecamatan Duampanua,” ujarnya. 

Ketua Panitia, M Luthfi, berharap agar kegiatan ini bisa jadi pemantik untuk pemuda melakukan kegiatan-kegiatan yang produktif.

“Pemantik juga untuk teman-teman KKN selanjutnya, apalagi ini adalah hal baru yang dilakukan oleh mahasiswa KKN,” tutupnya.

Penulis : Male’bi Salsabila (Magang)

Editor : Heni Handayani

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami