Kenali Alquran Melalui Taklim Rutin Tematik LKA

Facebook
Twitter
WhatsApp
Suasana Kajian Rutin Tematik (Tarik) Lembaga Kajian Al-Qur'an (LKA) Mahasiswa Pencinta Al-Qur'an (MPM) UIN Alauddin Makassar, dengan mengusung tema "Surat Cinta Yang Terlupakan" yang dibawakan oleh Ustadz Trisno Wardy Putra. Bertempat di Masjid Kampus II UIN Alauddin Makassar. Senin (9/12/2019).

Washilah – Lembaga Kajian Al-Qur’an (LKA) Mahasiswa Pencinta Masjid (MPM) UIN Alauddin Makassar menggelar Taklim Rutin Tematik (Tarik), dengan mengusung tema “Surat Cinta Yang Terlupakan” dalam makna tersirat Alquran yang terlupakan. Bertempat di Masjid Kampus II UIN Alauddin Makassar, Senin (9/12/2019)

Kegiatan ini menghadirkan pendakwah, Ustadz Trisno Wardy Putra yakni salah satu dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI). Dalam ceramahnya, ia menjelaskan penyebab-penyebab jauhnya dari Alquran.

“Terlalu sibuk dengan perkara dunia sehingga takut agenda terkendala, terlalu cinta dengan musik menurut Ibnu Qoyyum bahwa cinta dengan alquran dan cinta dengan musik tidak akan berkumpul dalam satu hati dan perkembangan teknologi dengan hadirnya handphone yang terlalu banyak waktu bersama handphone, sehingga jauh dengan alquran,” jelasnya.

Ia juga menambahkan tentang keutamaan dalam membaca alquran.

“Sebaik-baik kalian adalah orang yg mempelajari Al-qur’an dan mengajarkannya yang dikemukakan oleh HR Bukhari. Bacalah alquran, karena ia akan datang pada hari kiamat sebagai pemberi syafaat kepada para ahlinya ini dikemukakan oleh HR Bukhari dan Muslim dan siapa saja yang membaca satu huruf dari kitab Allah (alquran) maka baginya satu kebaikan, dan satu kebaikan itu dibalas sepuluh kali lipatnya,” tambahnya.

Salah satu panitia kajian, Tania mengatakan tujuan diadakannya kajian tersebut untuk menyadarkan mahasiswa untuk dekat dengan alquran.

“Kajian ini kami lakukan agar mahasiswa ada kesadaran untuk lebih cinta dan dekat dengan alquran terkhusus ingin belajar tentang agama,” ungkapnya.

Penulis: Aulya Febrianti (Magang)
Editor: Dwinta Novelia

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami