Maulid Nabi Jadi Rangkaian Ramah Tamah UIN Alauddin Makassar

Facebook
Twitter
WhatsApp
Puluhan hadirin dari perwakilan masing-masing fakultas UIN Alauddin Makassar mengikuti Ramah Tamah yang dirangkaikan dengan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 Hijriah, berlangsung di Auditorium UIN Alauddin Makassar, Kamis (14/11/2019).

Washilah – Dalam rangka memperingati Milad UIN Alauddin Makassar yang Ke-54 tahun, Rektor UIN Alauddin Makassar menggelar ramah tamah yang dirangkaikan dengan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 Hijriah, berlangsung di Auditorium UIN Alauddin Makassar, Kamis (14/11/2019).

Kegiatan ini dihadiri oleh dekan dan dosen dari masing-masing fakultas, serta mengundang salah satu pendakwah untuk melengkapi Maulid Nabi.

Rektor UIN Alauddin, Prof Hamdan Juhannis dalam sambutannya mengatakan Maulid Nabi adalah sebuah kreasi cerdas.

“Sebuah kreasi cerdas dalam membuka lembaran-lembaran kehidupan Rasulullah yang terpisah jarak, jejak-jejak hidup beliau sebagai contoh perbaikan sikap dan kualitas hidup kita sehari-hari,” terangnya.

Sementara itu, Dr Samsul Baco dalam ceramahnya menjelaskan tentang sejarah dan perilaku Rasulullah.

“Nabi adalah lebih mulia dari nabi-nabi lainnya, bahkan tiap minggu memperingati Maulid setiap hari senin dan Kamis. Sebab kamis Rasulullah berpuasa yang seluruh amal kita akan dilaporkan kepada Allah SWT, dan hari kamis merupakan kelahiran Rasulullah,” tuturnya.

Ia lanjut menambahkan dalam ceramahnya terkait nikmat bukan tentang uang melainkan nikmat meliputi kesehatan.

“Kesehatan adalah mahkota yang terletak di atas kepala orang orang yang sehat dan tidak ada yang melihatnya selain orang yang sakit,” tegasnya.

Penulis: Aulya Febrianti (Magang)
Editor: Dwinta Novelia

  Berita Terkait

Pencarian Berita

Lihat Arsip Kami