Washilah – Mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi (FST) UIN Alauddin Makassar berunjuk rasa di Halaman FST pada Senin (18/09/2017) lalu. Mereka mendesak Wakil Dekan (WD) Bidang Kemahasiswaan FST Andi Suarda menemui massa dan bertanggung jawab atas perbuatanya yang diduga membungkam kretifitas mahasiswa.
Hal ini diungkapkan oleh salah seorang pengungjuk rasa Muhammad Aswar Asegaf yang mengatakan “Pembungkaman kreatifitas kita, yang notabenenya dibakar oleh Wakil Dekan III Fakultas Sains dan Teknologi dan kita meminta beliau turun dan mempertanggung jawabkan apa yang telah dilakukannya,” pintanya saat berorasi.
Massa meminta Andi Suarda turun ke halaman FST. Demo ini berlangsung setelah WD Bidang Kemahasiswaan, diduga membakar umbul-umbul penyambutan mahasiswa baru milik mahasiswa FST.
“Masalah yang dilakukan pimpinan kita, yaitu pembakaran karya-karya mahasiswa, inovasi-inovasi mahasiswa,” ungkap Muh. Syaiful Sahrudin saat menyampaikan orasinya.
Penulis: St. Rifa Rusydah (Magang)
Editor: Erlangga Rokadi